SDMT Raih Juara 1 Sekolah Sehat dalam Milad Muhammadiyah ke-107

IMG-20191118-WA0008

sdmtponorogo.com – SDMT Ponorogo mendapat penghargaan sebagai juara satu sekolah sehat yang diadakan oleh PDM Ponorogo dalam rangka memperingati Milad Muhammadiyah ke-107 tahun. Penghargaan tersebut diberikan usai upacara peringatan di Lapangan SMA Muhammadiyah 1 Ponorogo, Senin (18/11).

 

Disampaikan Ustadz Imam Saiful Bahri yang kala itu juga turut hadir dan menerima penghargaannya langsung, bahwasanya prestasi ini merupakan wujud kerja bersama seluruh warga SDMT. Diantaranya dari pimpinan yang menata kelola, utamanya bidang sarpras, guru-guru yang membimbing para siswa makan siang dan membiasakan mencuci piring sendiri, petugas kebersihan dengan shift berlapis, ibu-ibu dapur yang memasakkan makanan sehat, pengelola kantin yang menyediakan jajanan fresh dan sehat, hingga UKS yang ditangani oleh lulusan Akademi Kesehatan.

 

Sementara untuk penilaian dalam ajang ini berkaitan dengan pengelolaan kebersihan sekolah, baik itu drainase atau sanitasinya. Selain itu juga ketersediaan toilet, kondisi kantin, unit kesehatan sekolah, dan beberapa fasilitas lainnya.

 

“Kebetulan di SDMT ada kegiatan makan siang, jadi ada fasilitas tambahan seperti dapur, rak piring siswa, wastafel cuci piring siswa, dan mesin pengolahan air mineral” Ungkapnya.

 

Ajang penilaian sekolah sehat ini sejatinya bersifat insidental dan program spontan dari Majelis Dikdasmen. Namun proses penyediaan fasilitas-fasilitas di SDMT sudah berlangsung cukup lama, mulai dari pembangunan dapur, penyediaan ruang UKS yang memadai, pengadaan tenaga kerja, dan sebagainya.

 

Atas prestasi yang diraih SDMT tersebut, Ustadz Imam mengucapkan terima kasih kepada Majelis Dikdasmen yang menurutnya terus membimbing dan percaya terhadap SDMT. Ia berharap, SDMT terus berkembang menjadi sekolah unggulan.

 

“Harapannya SDMT terus meningkatkan layanan salah satunya pada aspek kesehatan. Semoga semua pihak terus memberikan dukungannya pada kami untuk terus berbenah” Pungkasnya. (isb/ak/sdmt)

Related Blogs

Leave us a Comment