MPLS SDMT : Ajak Anak Back To Nature dengan Tanam Pohon Cemara

2

 
Sdmtponorogo.com MPLS hari kelima tengah berlangsung. Hari ini (21/7/2017) agendanya siswa baru kelas 1 diajak untuk menanam pohon cemara. Sebelumnya siswa dikumpulkan di aula untuk diberikan arahan serta pembentukan kelompok. Setiap kelompok dipandu oleh seorang ustadz/ustadzah.
Menanam pohon cemara bertempat di halaman tengah yang sudah disediakan sejumlah pot sebagai media tanam. Setiap kelompok mendapatkan sebuah pohon cemara dan pot. Mereka harus menanamnya bersama-sama.
Langkah pertama mereka harus memindahkan pohon cemara kedalam pot tersebut. Terlihat keseruan dan kekompakan saat mereka bersama-sama mengangkat polibag berisi pohon cemara. Meskipun beberapa anak ada yang terkena tumpahan tanah, namun tidak membuat mereka takut kotor dan menangis.
Setelah pohon berhasil ditempatkan dalam pot, mereka harus merobek plastik polibagnya. Lalu pot diisi dengan tanah dan diratakan. Setelah selesai, mereka menancapkan papan yang berisi nama-nama mereka.
Tujuan dari kegiatan intinya back to nature. Melatih anak untuk mencintai alam, ikut mengambil bagian dari reboisasi, selain itu juga melatih kerjasama tim dan agar anak berani kotor Ujar Ustadzah Uswa, selaku panitia MPLS SDMT 2017. (ak/sdmt)

Blog Attachment

Related Blogs

Leave us a Comment