PCPM Gelar Baitul Arqam, SDMT Sediakan Tempat dan Kirim Peserta
- Posted by sdmt
- Posted in BERITA SEKOLAH
sdmtponorogo.com – Pemuda mempunyai tempat istimewa di hati Muhammadiyah. Sebagai bentuk keistimewaan itu, terbentuklah organisasi otonom Pemuda Muhammadiyah. Pemuda Muhammadiyah merupakan pelopor, pelangsung, dan penyempurna AUM serta merupakan bentuk gerakan dakwah amar ma’ruf nahi mungkar.
Pemuda Muhammadiyah harus selalu mengalami pembaruan untuk meneruskan keberlanjutan. Maka digelarlah kegiatan pengkaderan yang bertajuk Baitul Arqam Dasar. Salah satu yang menyelenggarakan Baitul Arqam Dasar ini ialah Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah (PCPM) Siman pada 28-29 September 2024. Baitul Arqam ini diikuti oleh kurang lebih 50 orang dari lingkup PCPM, PC IPM, PRPM, dan salah satunya yaitu dari SDMT.
Selain berkontribusi dalam penyediaan tempat, SDMT juga mengirim delapan pemudanya untuk mengikuti kegiatan pengkaderan ini. Delapan pemuda itu ialah Ustadz Dian, Ustadz Kiki, Ustadz Gilang, Ustadz Joko, Ustadz Taufik, Ustadz Puguh, Ustadz Amsa, dan Ustadz Rehan.
Dalam kegiatan tersebut banyak pesan dukungan dari beberapa tokoh. Diantaranya dari Kapolsek Siman, AKP Nanang Budianto, yang menyampaikan keyakinan beliau bahwa di bawah bendera Muhammadiyah pasti semua akan luar biasa.
“Saya yakin dan percaya di bawah bendera Muhammadiyah, pasti semua top luar biasa” Ungkapnya.
Lebih lanjut ia berpesan bahwasanya pemuda harus memiliki ideologi dan karakter yang kuat. Di mana dalam kegiatan ini merupakan waktu yang tepat untuk membentuk hal itu. Sebab, menurutnya Baitul Arqam adalah sarana penanaman ideologi keislaman dan karakter pemuda islam yang kuat. Kuat dalam berprinsip dan kuat dalam fisik.
Melihat dari sisi lain, Ketua PDPM, Darmanto, menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai sarana untuk memahami arti pentingnya berserikat dalam ber-Muhammadiyah. Sehingga akan mampu menyongsong tahun 2025 sesuai visi Ponorogo Hebat. (TMC)