Tampil dalam Halal Bihalal PDM Ponorogo, Siswa SDMT Tuai Applause Dari Penonton

IMG-20240509-WA0018

sdmtponorogo.com – Kamis (09/5/2024), Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Ponorogo menggelar acara Halal Bihalal di Gedung Auditorium Universitas Muhammadiyah Ponorogo.
Turut hadir dalam acara, Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko.

SDMT Ponorogo mendapatkan suatu kehormatan untuk menjadi salah satu pengisi tampilan pra acara. SDMT Ponorogo menampilkan sebuah tampilan bertajuk Mahakarya Sang Surya. Tampilan tersebut merupakan kolaborasi dari tiga tampilan sekaligus, yaitu lukis, koreografer, dan vokal.

Tak disangka, penampilan mereka itu mendapatkan applause dari para penonton yang berisi perwakilan dari seluruh Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) di Ponorogo.
Ustadz Imam Saiful Bahri sebagai bagian dari salah satu penonton membocorkan bahwa para siswa itu dipuji karena ketepatan waktu dan tidak grogi.

“Dipuji penonton karena ketepatan waktunya. Anak-anaknya tidak nervous. Tapi tetap tahu kalau ada sketsa” Ungkapnya.

Bahkan, lukisan KH Ahmad Dahlan yang dilukis oleh Aura Shofiya dalam tampilan itu diminta oleh PDM Ponorogo. Ustadz Imam sebagai Kepala SDMT menyerahkan langsung kepada Ketua PDM Ponorogo, Drs.H.Muh.Syafrudin, MA.

Ternyata, dibalik tampilan memukau itu hanya menempuh latihan singkat. Hal itu diungkap oleh salah satu ustadzah pelatih dan pendamping, Ustadzah Hasti Prastikasari. Namun, waktu yang mepet tak menyurutkan semangat pelatih dan siswa untuk tetap latihan menampilkan yang terbaik.

“Senin itu baru ada pemberitahuan. Lalu selasa kita mulai latihan. Rabu gladi dan kamis sudah tampil” Ungkap Ustadzah Hasti.

Wow, keren ya mereka. Selamat untuk para siswa dan pelatih. Terima kasih atas kerja kerasnya. (ak/sdmt)

Blog Attachment

Related Blogs

Leave us a Comment