Soal Pembangunan Aula, Walimurid: Partisipasi Boleh Nggak?
- Posted by 4dmin
- Posted in BERITA SEKOLAH
SDMTPonorogo.com – Seminggu ini SDMT Ponorogo mulai disibukkan kegiatan memulai pembangunan aula. Rupanya kegiatan penggalian titik-titik kolom dan aktivitas pembangunan lainnya ini menarik perhatian orang tua murid. Ada diantara mereka yang bertanya apa maksud dari pembangunan ini. Mereka mendoakan dan bahkan berniat menawarkan sumbangan (infaq). Ada sejumlah orang tua murid yang antusias dengan program SDMT dan bertanya, “Ustadz, kami boleh nggak berpartisipasi?”
Salah seorang Ustadz ketika ditanya hal itu spontan menyampaikan bahwa SDMT dengan tangan terbuka untuk dibantu, baik uang tunai maupun bahan material. “Masyaallah, Bapak. Tentu boleh dong. Kami terbuka dibantu siapa saja. Kebetulan dana yang tersedia belum cukup.” terang Ustadz.
Menurut informasi, pihak sekolah berencana akan menyebarkan surat edaran himbauan agar wali murid berpartisipasi aktif dalam pembangunan ini. Mengingat betapa pentingnya bangunan ini untuk meningkatkan kualitas layanan pendidikan bagi putra-putrinya. Berbagai kegiatan seperti sholat dhuha dan zhuhur bisa dilakukan di aula ini. Selain itu, walimurid dan guru bisa memanfaatkan gedung ini untuk berbagai kegiatan. (EI/SDMT)